Ikan semah merupakan salah satu jenis ikan yang hidup di perairan tawar di Sumatera, Jawa, Kalimantan, Kepulauan Indo-Australian dan Afrika. Secara taksonomi ikan termasuk ke dalam Suku Cyprinidae, sedangkan
marganya adalah Tor (sinonim labeobarbus). Anggota marga ini tercatat dapat ditemukan di Indonesia adalah Tor douronesis, Tor tambra, Tor tambroides, Tor soro dan Tor longipinnis (Webert dan Beaufort).
Populasi ikan semah di sungai-sungai di Kabupaten Kerinci menurut pengamatan terakhir di lapangan keadaannya sudah sangat rawan. Hal ini ditunjukkan dengan gejala semakin sukarnya ditangkap, pola distribusinya sudah sangat tersebar dan ukuran ikan yang tertangkap semakin kecil, sedangkan intensitas penangkapan semakin tinggi sejalan dengan semakin banyaknya manusia yang ada di wilayah tersebut. Apabila tidak dikelola/ pengelolaan yang kurang baik.
Ikan semah merupakan sumberdaya perikanan sebagai salah satu sumberdaya alam yang dapat pulih, namun produktifitasnya dapat menurun bahkan jenis tertentu dapat punah, sehingga perlu adanya optimasi pemanfaatan sumberdaya perikanan perairan umum dengan pola managemen yang rasional, meliputi upaya pengaturan dan pengawasan kegiatan penangkapan, konservasi habitat perikanan, perlindungan dan domestikasi.
http://nestirinbo.blogspot.com
1 komentar:
test...
Posting Komentar